7 Tips Memilih dan Merawat Mesin Cuci

Memilih dan Merawat Mesin Cuci

Sebelum menentukan akan membeli mesin cuci dengan merek dan jenis apa, sebaiknya Anda harus memperhatikan banyak faktor terlebih dahulu. Pasalnya Anda akan mengalami kerugian jika mesin cuci tidak dapat efektif dipakai dan dimaksimalkan dengan baik. Apalagi jika Anda terlanjur membeli mesin cuci dengan harga mahal namun hasil tidak maksimal, tentu hal ini akan sangat merugikan Anda.

Tips Memilih Mesin Cuci

Oleh karena itu, pertimbangkan terlebih dahulu tips dibawah ini sebelum membeli mesin cuci.

1. Dana yang dipersiapkan

Tentunya mesin cuci yang dipilih harus disesuaikan dengan dana atau budget yang Anda miliki. Secanggih apapun mesin cuci, jika tak sesuai dengan  dana maka percuma saja. Pilih mesin cuci berspesifikasi tinggi namun dibandrol dengan harga yang mendekati perkiraan dana Anda.

2. Tabung mesin cuci

Anda harus melihat terlebih dahulu bahan dan kapasitas tabung. Pilih tabung dengan bahan stainles steel karena lebih awet dan tahan karat. Selain itu, Anda juga melihat kapasitas tabung mesin cuci dengan memperhatikan jumlah anggota keluarga.

3. Manual atau otomatis

Kini hampir semua produk mesin cuci memiliki mesin cuci otomatis. Mesin cuci ini lebih efisien dan hemat tenaga karena dalam satu kali putar, mesin cuci dapat bekerja sendiri hingga proses pengeringan. Namun harga mesin cuci otomatis tentunya lebih mahal, dan sisi negatifnya adalah kurang bersih dalam proses pencucuainnya,

4. Daya listrik

Pilih mesin cuci dengan daya terendah agar tidak boros listrik. Selain hemat, mesin cuci berdaya kecil juga tidak kan mengganggu aktivitas lain di rumah seperti menonton TV, menyetrika, dan lain-lain.

5. Merek mesin cuci

Memang tak semua mesin cuci bagus harus bermerek terkenal, namun agar mesin cuci lebih terpercaya pilih mesin cuci berkualitas yang sudah tidak dipertanyakan lagi mereknya. Meskipun demikian, tetap perhatikan bahan mesin cuci serta daya tahan mesin cuci jika dipakai dalam jangka waktu yang lama. Jangan sampai harus bolak balik membeli mesin cuci karena mesin cuci cepat rusak.

6 Tips Merawat Mesin Cuci

Setelah memilih mesin cuci Anda juga harus bersiap jika sewaktu-waktu mesin cuci tersebut ternyata rusak atau tidak berfungsi dengan benar. Tetapi hal ini tidak berarti Anda tidak bisa mencegah kerusakan terjadi.

Melalui perawatan dan penggunaan yang betul, mesin cuci yang murah sekalipun bisa bertahan dan cukup awet. Ini dia tipsnya:

1. Bersihkan tempat seperti pintu mesin cuci, pipa, kabinet, karet pintu, dan tempat penuangan deterjen. Gunakan sikat gigi bekas agar bisa mencapai sela-sela sempit.

2. Jika sulit dibersihkan, lepas laci deterjen untuk dibersihkan menyeluruh.

3. Kosongkan saringan atau filter secara rutin, lap dengan kain bersih dan keringkan.

4. Rawatlah tabung mesin cuci dengan menuang air panas di mesin cuci kosong, dan nyalakan mesin cuci sehingga tabung di dalamnya terbilas.

5. Sesekali biarkan pintu mesin cuci terbuka sehingga bagian tidak lembab.

6. Ketika mencuci, selalu gunakan deterjen berkualitas untuk mencegah tumbuhnya jamur dari sisa deterjen yang tertinggal.

 

Tips Memilih dan Merawat Mesin Cuci

You May Also Like

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *